KONGGRES.COM – Lenovo telah mengumumkan sejumlah tablet Android baru di event MWC 2021, yang hampir memenuhi seluruh pasar harga. Di kelas entri ada Lenovo Tab M7, yang merupakan tablet murah yang sepertinya ditujukan untuk pengguna dasar yang mencari perangkat Android dasar tanpa embel-embel. Kemudian ada Lenovo Yoga Tab 13, yang ditujukan untuk bisa bersaing dengan Apple iPad di kelas premium.
Mulai dari yang paling murah, Lenovo Tab M7 diperkirakan akan dijual sekitar Rp2 jutaan. Kemudian Tab M8 masih belum diketahui kisaran harganya, dan kemungkinan tidak akan berselisih jauh dengan Tab M7. Lalu ada Tab P11 Plus, yang dibanderol seharga Rp5 jutaan. Sedangkan dua perangkat tablet premium Lenovo yakni Yoga Tab 11 dan Yoga Tab 13 dibanderol masing-masing Rp6 jutaan dan Rp13 jutaan.
Lenovo Yoga Tab 11 menggunakan chipset MediaTek Helio G90T, bersanding dengan RAM 4GB atau 8GB dan juga penyimpanan internal 128GB dan 256GB. Layarnya berukuran 11 inci dengan resolusi 2000 x 1200 piksel, dengan refresh rate mencapai 60Hz dan bersertifikat Dolby Vision. Baterainya berkapasitas 7,700mAh, kamera belakang 8MP, Android 11 dan empat speaker JBL, serta dukungan Wi-Fi dan LTE.
Lenovo Yoga Tab 13, menggunakan Qualcomm Snapdragon 870, bersanding dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB atau 256GB. Layarnya berukuran 13 inci dengan dukungan resolusi 2160 x 1350 piksel. Menariknya, meski memiliki panel Alcantara yang lebih premium ketimbang panel fabric, serta baterai berkapasitas 10 ribu mAh, kamera belakangnya dianggap terlalu ketinggalan.
Sementara untuk kelas entry, Lenovo Tab 11 Plus menggunakan chipset MediaTek Helio 690T yang disandingkan dengan RAM 4GB atau 6GB dan juga penyimpanan internal 64GB dan 128GB. Tablet ini kompatibel dengan stylus Lenovo Precision Pen 2, dan layar berukuran 11 inci dengan resolusi 2000 x 1200 piksel.
Sedangkan untuk Tab M7, lebih ditujukan kepada pengguna basic. Chipsetnya juga chipset kelas entry yakni MediaTek MT8166, RAM 2GB dan penyimpanan internal 32GB. Kamera depan dan belakang 2MP, layar berukuran 7 inci dengan resolusi 1024 x 600 piksel. Lalu Tab M8 menggunakan chipset Helio P22T, RAM 4GB, penyimpanan internal 6GB, baterai berkapasitas 5,100 mAh dan layar berukuran 8 inci dengan dukungan resolusi 1200 x 800 piksel.