KONGGRES.COM – Discord kini mendapatkan dukungan untuk dapat berjalan di Android Auto, pengalaman menggunakan di ponsel kini akan diperluas dengan mengaksesnya melalui Android Auto di mobil, Selasa (20/09).
Discord menjadi salah satu platform yang memberikan penawaran terbaik untuk tetap menjalin komunikasi dengan sesama penggunanya, layanan ini memang lebih akrab digunakan oleh mereka yang mengakses layanan Games. Karena Discord memiliki kelebihan untuk dapat menghubungkan dan berinteraksi dengan pengguna lainnya menggunakan akses server yang aman.