Meta Inc selaku perusahaan yang menaungi Facebook dan Instagram akan memulihkan akun dari Donald Trump, yang mana diketahui telah dihapus sejak dua tahun terakhir. Pemulihan akaun Donald Trump ini akan mendapatkan akses resmi kembali untuk mantan presiden Amerika Serikat tersebut.
Donald Trump merupakan mantan presiden Amerika Serikat, yang mana selama masa jabatannya banyak mengundang kontroversi yang membuat publik memberikan respon yang beragam. Sejak kerusuhan Capitol Hill pada tanggal 6 Januari 2021 kemarin, Trump kehilangan akun media sosialnya di Instagram dan Facebook.