Home » Mark Zuckerberg: Pengguna Threads Menurun Hingga 20%

Mark Zuckerberg: Pengguna Threads Menurun Hingga 20%

by anaknongkrong
Threads

Mark Zuckerberg baru-baru ini memang sempat menghebohkan publik dengan perilisan Threads sebagai sosial media yang diklaim mampu menggantikan Twitter, ada banyak hal yang membuat Threads memang lebih unggul dan salah satunya ialah integrasi dengan Instagram.

Baru seminggu perilisannya Threads memang mendapatkan banyak sekali konsumen baru, di mana mereka berhasil mengumpulkan hingga 100 juta pengguna aktif kurang dari seminggu perilisannya. Hal ini tentunya membuat Threads sebagai platform dengan popularitas tinggi dalam waktu singkat.

Akan tetapi baru-baru ini Mark kembali membawa kabar yang agaknya memang kurang mengenakan. Mark mengaku bahwa Threads telah kehilangan hingga hampir setengah pengguna aktif mereka, itu tandanya ada lebih dari 30 juta pengguna yang meninggalkan Threads.

Alasannya memang belum begitu pasti, tetapi dari beberapa sumber mengatakan bahwa Threads masih memiliki banyak tugas untuk melengkapi fitur baru. Algoritma yang mereka gunakan juga masih cenderung acak, sehingga dinilai tidak lebih baik dari Twitter.

“If you have more than 100 million people sign up, ideally it would be awesome if all of them or even half of them stuck around. We’re not there yet.” Tulis Mark Zuckerberg.

Namun dibalik hal yang cukup mengagetkan ini, Mark sendiri tidak memiliki kekhawatiran yang tinggi dari kejadian ini. Malahan Mark mengaku hal ini cukup wajar, mengingat Threads sendiri belum memiliki banyak fitur dan masih harus dikembangkan lebih lanjut.

Instagram selaku perusahaan yang menaungi Threads juga akan terus mengembangkan fitur baru untuk Threads, yang mana ke depannya akan dilengkapi dengan beberapa fitur yang menyempurnakan platform ini.

Threads memang tidak memiliki cukup banyak fitur, setidaknya untuk saat ini. Fitur mode gelap, hingga Hashtag memang belum dihadirkan secara sempurna. Maka dari itu, Meta dan Instagram memiliki banyak tugas penting untuk pengembangan Threads.

Bagi kamu yang mungkin belum mengetahui, beberapa waktu yang lalu kami sempat memberikan kabar bahwa Threads memang mendapatkan lebih banyak pengguna dalam kurang lebih 5 hari setelah peluncurannya.

Sekarang, Threads telah mengumpulkan lebih dari 150 juta pengguna dalam kurang dari satu bulan sejak perilisannya pertama kali. 

You may also like

Leave a Comment