Home » Masalah Bug Startup Apps di Task Manager Kini Diperbaiki

Masalah Bug Startup Apps di Task Manager Kini Diperbaiki

by anaknongkrong
Bug

KONGGRES.COM – Microsoft beberapa hari yang lalu telah memberikan konfirmasi bahwa mereka mendapatkan laporan masalah terkait adanya bug yang mengganggu performa dari Task Manager, kini masalah bug tersebut telah diperbaiki oleh Microsoft.

Untuk mereka yang menggunakan Windows 11 di Insider Beta dengan Build 22623.891 yang kemarin sempat mendapatkan sejumlah laporan masalah dengan Task Manager, kini Microsoft telah memberikan pembaruan terbaru yang bisa langsung diperbaharui untuk mendapatkan perbaikan terkini.

Masalah yang didapatkan oleh pengguna Insider Beta ini meliputi kesalahan dari Task Manager yang tidak dapat menyinkronkan aplikasi yang sedang berjalan, alhasil ketika diakses maka tampilannya akan menampilkan tampilan kosong dari seluruh aplikasi yang pada saat itu sedang berjalan.

Startup Apps di Task Manager seharusnya akan menampilkan sejumlah aplikasi yang sedang berjalan pada saat itu, di mana akan menunjukkan penggunaan CPU dan memori dari sistem. Namun dengan adanya gangguan berupa bug, fitur ini tidak dapat bekerja dengan baik dan hanya menampilkan daftar aplikasi kosong saja.

Melalui perbaikan yang dihadirkan oleh Microsoft ini, nampaknya hanya beberapa aplikasi yang didukung saja yang mendapatkan perbaikan. Misalnya, aplikasi yang muncul di Startup Apps di Task Manager merupakan aplikasi yang diunduh langsung dari laman Microsoft Store.

Perbaikan ini dihadirkan oleh Microsoft secara otomatis melalui KIR, sehingga bisa dikatakan kita tidak perlu melakukan installasi secara manual seperti biasa. Namun, agaknya fitur ini kekurangan dukungan penuh dari Microsoft.

Sistem Windows 11 masih memberikan layanan Open Source kepada aplikasi yang diunduh dan diinstall di luar dari Store, maka dari itu ada banyak pengguna Windows 11 yang menggunakan aplikasi pihak ketiga atau mengunduhnya langsung dari situs resmi pengembang.

Sayangnya, aplikasi yang diunduh atau tersimpan di Win32 ini tidak dapat berjalan di Startup Apps. Bisa dikatakan, aplikasi yang sebelumnya diunduh di luar dari Microsoft Store tidak akan ditampilkan dalam Startup Apps di Task Manager tadi.

Jadi, meskipun perbaikan ini telah dirilis namun hanya berlaku untuk daftar aplikasi yang diunduh melalui Microsoft Store saja. Bukan Win32. Mungkin saja ke depannya Microsoft akan merilis perbaikan susulan melalui pembaruan mingguna Insider Program.

You may also like

Leave a Comment